Suasana pengambilan sumpah saat pelantikan bagi lima perangkat setelah melalui tahap penjaringan dan penyaringan |
Jawapes, SITUBONDO - Acara pengambilan sumpah dan pelantikan bagi lima perangkat Desa Wringin Anom, Kecamatan Panarukan, Jumat (19/3/2021) dilaksanakan di balai Desa Wringin Anom.
Setelah sebelumnya mengikuti tahapan penjaringan dan penyaringan calon aparatur desa, akhirnya peserta yang lolos seleksi dan saat ini diambil sumpahnya kemudian dilantik langsung oleh Kades Miskali, untuk mengisi lima formasi jabatan yaitu Dinda Aji Nur Varadila (Kaur Tata Usaha dan Umum), Syaifus Syarif Annùri (Kasi Kesehahteraan Rakyat) dan Khoirur Rozi, Richo Aroma Setiawan, Randi Eko Basriyanto (Kepala Dusun).
Kades Miskali berharap kepada lima perangkat desa yang baru saja dilantik untuk dapat segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja baru, memahami tupoksinya, mempunyai jiwa pengabdian terhadap pemerintah juga bisa bekerjasama demi kemajuan Desa Wringin Anom.
"Alhamdulillah pelaksanaan kegiatan berjalan dengan lancar. Dan kita tetap mengikuti protokol kesehatan," ujarnya. (Fit)
Pembaca
Posting Komentar